6 Game NFT Penghasil Uang Kripto Terpopuler di 2021

ardianatechno.blogspot.com

Game berbasis NFT (Non-fungible Token) saat ini sedang trending pasalnya semakin banyak orang yang mulai tertarik untuk memainkannya. 

Game NFT sendiri sebenarnya sebuah permainan online, namun memiliki konsep play to earn (bermain untuk menghasilkan) yang memungkinkan kita untuk menghasilkan uang dalam bentuk koin kripto.

Berbeda dengan game penghasil uang lainnya, game berbasis NFT hanya menawarkan hadiah dalam bentuk koin kripto (Cryptocurrency) dan nilai jual koin kripto yang kalian dapatkan ditentukan oleh harga pasar dari koin game tersebut. 

Kamu bisa melakukan withdraw ke bank lokal atau dompet digital melalui platform pihak ketiga seperti Indodax dan Tokocrypto.

Daftar 8 Game NFT Penghasil Uang

1. Binemon


Binemon merupakan permainan seluler berbasis mata uang kripto yang ada di jaringan draken. Game ini merupakan game NFT virtual pet dengan kombinasi game idle rpg.

Di dalam game ini pemain bisa merawat peliharaan, membeli telur, mendapatkan item, menggabungkan pet dan bertarung dengan pemain lainnya.

Untuk mulai bermain tentunya kamu harus memiliki karakter atau pet, karakter atau pet ini bisa kamu beli dengan harga sekitar 169 Draken (DRK). Untuk harga 1 coin draken saat ini yaitu Rp 519.

2. Splinterlands


Splinterlands merupakan game NFT yang bertema Trading Card Game (TCG) atau permainan kartu digital. Game ini dibangun dengan teknologi blockchain.

Saat pertama kali memainkan game ini, pemain akan diberikan 1 deck kartu secara gratis selain itu pemain juga bisa menjual, membeli serta menggabungkan kartu untuk meningkatkan kekuatan dan nilai jualnya.

Game ini menggunakan coin SPS dalam jaringan binance, untuk harga dari 1 coin SPS seharga Rp 4.781.

3. League Of Kingdoms


League of Kingdoms merupakan game NFT yang bergenre perang (War) dan membangun kerajaan yang berada dalam jaringan ethereum.

Dalam game ini pemain akan membangun kerajaan dan bisa menyerang kerajaan yang dimiliki pemain lain, mendirikan sebuah aliansi dan menghasilkan koin kripto.

Yang cukup berbeda dari game NFT satu ini yaitu kalian tidak perlu melakukan deposit koin seperti game NFT pada umumnya. 

Pemain bisa mendapatkan koin kripto dengan mengalahkan monster, menyelesaikan misi dan mengkonversi sumberdaya untuk memperluas kerajaan, selain itu pemain juga bisa menjual lahan mereka.

Coin yang di dapatkan dalam game ini merupakan coin DAI, dimana 1 coin DAI untuk saat ini dihargai Rp 14.369.

4. ChainZ Arena


ChainZ Arena merupakan game NFT yang bergenre RPG. Game ini menerapkan sistem cross-blockchain, yang memungkinkan pemain untuk bebas menambang koin kripto seperti EOS, TRX dan ETH.

Pemain harus mengumpulkan hero dan melawan pemain lainnya untuk mendapatkan SOUL selain itu bisa dengan bertukar hero atau menjualnya, nantinya SOUL tersebut bisa diperdagangkan di blockchain yang tersedia.

5. Axie Infinity


Axie Infinity merupakan game NFT yang sangat populer saat ini. Game ini menerapkan sistem blockchain dalam jaringan Ethereum.

Gameplaynya sendiri mirip dengan game Pokemon, dimana pemain harus mengumpulkan monster untuk dikembangkan dan bertarung dengan pemain lainnya. Monster dalam permainan ini akan menjadi token NFT.

Pemain bisa menjual monster mereka di marketplace dalam game. Game ini menggunakan dua cryptocurrency, yaitu AXS dan SLP.

6. Sorare


Sorare merupakan game NFT dengan genre Football Fantasy, pemain dapat membentuk tim sepakbola berdasarkan pemain favorit dan dan bersaing dengan pemain lain untuk mengumpulkan poin. semakin tinggi poin, semakin langka hadiah kartu pemain yang didapat.

Poin tersebut didapat berdasarkan performa pemain di kehidupan nyata. game ini juga memiliki elemen koleksi. Anda perlu mengumpulkan dan mencari kartu dari pemain-pemain yang anda inginkan untuk membentuk tim impian.

Itulah rekomendasi beberapa game NFT penghasil uang terbaik yang bisa dimainkan. Perlu diingat, masing-masing game bersifat fluktuatif dan punya ketentuan tersendiri terhadap pembayaran dan nilai koin. Agar tidak menyesal, sebaiknya lakukan research sebelum bermain.

Post a Comment

0 Comments